Antrean Truk Terpal Mengular, Dugaan Hak Rakyat Dirampok Didepan Mata Mapolsek

Antrean panjang truk terpal yang sedang mengantre untuk mendapatkan solar bersubsidi di SPBU Tanjung Hilir, Pontianak Timur. (Dok. Faktakalbar.id)
Antrean panjang truk terpal yang sedang mengantre untuk mendapatkan solar bersubsidi di SPBU Tanjung Hilir, Pontianak Timur. (Dok. Faktakalbar.id)

FaktaKalbar.id, PONTIANAK – Dugaan penyelewengan solar subsidi di SPBU Tanjung Hilir kian menjadi-jadi.

Ironisnya, hingga kini tak pernah ada penindakan dari aparat kepolisian, seolah-olah SPBU tersebut kebal hukum.

Padahal lokasinya hanya berjarak sekitar 300 meter dari Mapolsek Pontianak Timur.

Baca Juga: Dugaan Penyelewengan Solar Subsidi di SPBU Tanjung Hilir: Truk Antre Bolak-Balik

Dalam penelusuran Fakta Kalbar, solar hasil antrean tersebut diduga ditampung di sekitar Jalan Tritura, tak jauh dari SPBU Tanjung Hilir.