Faktakalbar.id, NASIONAL – Presiden Prabowo Subianto resmi melantik Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) yang baru.
Dengan jabatan rangkap ini, muncul pertanyaan besar: apakah Erick akan mundur dari kursi pimpinan federasi sepakbola Indonesia?
Baca Juga: Teka-teki Reshuffle Terjawab: Prabowo Lantik Menko Polkam dan Menpora Hari Ini
Menanggapi hal ini, Erick Thohir memilih untuk menunggu keputusan dari federasi sepakbola tertinggi dunia, FIFA.
Ditemui setelah upacara pelantikan di Istana Negara, Erick menjelaskan bahwa persoalan ini berada di bawah kewenangan FIFA.
“Nanti kan itu ada prosesnya di FIFA. Ya FIFA sebagai badan olahraga tertinggi di dunia nanti mereka yang akan (menentukan),” ucapnya.
Ketika kembali didesak mengenai kemungkinan dirinya mundur dari posisi Ketum PSSI, Erick tetap pada pendiriannya untuk menunggu arahan resmi dari FIFA.
“Ya itu FIFA yang ngatur nanti. FIFA, saya nggak tahu nanti biar FIFA yang bersurat,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa semua keputusan yang berkaitan dengan jabatannya di PSSI harus mengacu pada aturan yang ditetapkan oleh FIFA.
“Semua aturan dari FIFA,” tegasnya.
Kriteria Calon Ketua Umum PSSI Berdasarkan Statuta
Untuk memahami lebih lanjut, penting untuk melihat kembali Statuta PSSI yang mengatur kriteria bagi calon ketua umum.
Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id
















