Faktakalbar.id, PONTIANAK – Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Krisantus Kurniawan akan menggelar rapat internal tertutup bersama jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pada hari Senin (28/4/2025) mendatang dan menekankan bahwa semuanya harus hadir.
Krisantus mengingatkan kepada semua jajaran agar hadir dalam rapat internal tertutup tersebut dikarenakan semua pihak akan berkaitan dan saling terhubung satu dengan yang lainnya.
“Ya, nanti ada pertemuan dengan jajaran OPD. Harus hadir semua. Tadi sudah saya ingatkan, karena bagaimanapun pertemuan nanti sangat penting dan semuanya saling berkaitan. Kalau tidak hadir, ya akan saya anggap tidak mau berada di posisinya sekarang,” ujarnya usai menjadi Inspektur Upacara Hari Otonomi Daerah 2025 di Balai Petitih, Kantor Gubernur, Jumat (25/4/2025).
Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id
















