Faktakalbar.id, KAPUAS HULU – Menjelang peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025, Forum Komunikasi Komunitas Seni Kota Putussibau bersiap menggelar pementasan teater bertajuk Bertiga Monolog pada 9 Mei 2025 mendatang.
Acara ini mengusung tema “Teater Mencerdaskan Bangsa” dan akan menampilkan kolaborasi lintas komunitas seni dari wilayah Putussibau Utara dan Selatan.
Komunitas yang terlibat dalam produksi ini antara lain Bengkel Seni Putussibau, Panti Muda Projects, Langkau Seni Kapuas Hulu, TBM Kapuas Hulu, Sanggar Betabuh, Sanggar Linge Hatung, serta Divisi Seni Badan Pengurus Kabupaten Ormas Oi Kapuas Hulu. Proses kreatif telah dimulai sejak akhir Maret 2025.
Tiga monolog akan menjadi sajian utama pementasan ini. Aktor muda berbakat asal Putussibau, Utin Annisa, akan membawakan naskah Sumarah karya Tentrem Lestari.
Richard Ngo, seniman lokal, akan tampil dengan Nyanyian Angsa karya Anton Chekov, sementara Totok Satrio Rahardjo dari Komite Teater Dewan Kesenian Kalimantan Barat akan menampilkan Aeng karya Putu Wijaya.
Totok juga dikenal sebagai sutradara dan pembina di UKM Teater IAIN Pontianak.
Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id