Landak  

Polsek Mempawah Hulu Hadiri RAT Koperasi Binua Mitra Sejati, Dukung Ekonomi Warga

Bripka Riswantoro dari Polsek Mempawah Hulu saat menghadiri RAT Koperasi Binua Mitra Sejati di Aula Kantor Desa Pahokng, Kabupaten Landak.
Bripka Riswantoro mewakili Polsek Mempawah Hulu menghadiri Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Binua Mitra Sejati di Aula Kantor Desa Pahokng, Mempawah Hulu, Selasa (15/04/2025). Foto: HO/Faktakalbar.id

Faktakalbar.id, LANDAK – Personel Polsek Mempawah Hulu, Bripka Riswantoro, menghadiri kegiatan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tahun buku 2024/2025 Koperasi Binua Mitra Sejati yang digelar di Aula Kantor Desa Pahokng, Kecamatan Mempawah Hulu, Kabupaten Landak, pada Selasa (15/04/2025).

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh perwakilan Disperindagkop Kabupaten Landak Kabid Yohanes, Camat Mempawah Hulu diwakili Hendriansyah, Danramil Karangan Kapten Joko Umbaran, Kepala Desa Mempawah Hulu, Ketua DAD Yulius Raoni, pengurus dan pengawas koperasi, manajemen PT HDL, serta para anggota Koperasi Binua Mitra Sejati.

Polri Dukung Pengembangan Ekonomi Lewat Koperasi

Dalam sambutannya, Bripka Riswantoro menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan RAT.

Ia berharap pengelolaan koperasi dapat berjalan secara profesional dan bertumbuh dengan baik agar memberikan dampak positif bagi anggotanya.

Baca juga: Seorang Pria Paruh Baya Hilang Saat Mencari Ikan di Sungai Landak Kubu Raya

Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id

advertisements