Faktakalbar.id, KUBU RAYA – Sejumlah masyarakat Tionghoa melaksanakan prosesi sembahyang Leluhur Musim Semi (Cheng Beng) di Pemakaman Yayasan Bhakti Suci, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Jumat (21/3/2025).
Tradisi tahunan ini diperuntukkan masyarakat etnis Tionghoa untuk berziarah dan bersembahyang di makam leluhur sebagai bentuk penghormatan.
Baca Juga: Tender Pokja Kubu Raya Dipertanyakan: Perusahaan Gugur Pra-Kualifikasi Justru Jadi Pemenang
Tradisi ini juga merupakan momen penting bagi keluarga untuk membersihkan makam dan berdoa kepada leluhur mereka.