“Naturalisasi]Ole Romeny Insya Allah proses surat menyurat sudah lebih maju dibandingkan Jairo Riedewald. Kami juga sedang melakukan pendekatan kepada Jairo. Apakah keburu untuk bermain bulan Maret 2025? Itu yang masih kita tunggu,” ujar Erick dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (6/1).
Timnas Indonesia akan menghadapi Australia di Sydney pada 20 Maret dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, sebelum menjamu Bahrain di Jakarta pada 25 Maret.
Di bawah kepemimpinan pelatih baru Patrick Kluivert, yang resmi menggantikan Shin Tae Yong, Timnas Indonesia diharapkan bisa tampil lebih kompetitif. Kehadiran Riedewald dan Romeny diyakini akan memperkuat skuat Garuda untuk bersaing di level internasional.