PONTIANAK – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kalimantan Barat mendeteksi sebagian wilayah Kalimantan Barat memiliki potensi terjadi kebakaran hutan dan lahan (karhutla).
Prakirawan BMKG, Ade Supriyatna menyampaikan bahwa penurunan potensi curah hujan pada sejumlah wilayah menjadi penyebab kemungkinan terjadinya karhutla.
“Sebagian wilayah mengalami penurunan potensi hujan sehingga mengakibatkan kondisi lahan di level permukaan menjadi relatif kering,” ujarnya saat dikonfirmasi, Senin (16/12/2024).