Daerah  

Sungai Barito Meluap, Enam Kecamatan di Kabupaten Murung Raya Terendam

KALTENG- Intensitas hujan yang tinggi menyebabkan Sungai Barito yang berada di wilayah Kabupaten Murung Raya, Kalimantan Tengah meluap. Luapan air sungai melimpas ke pemukiman warga hingga menyebabkan 32 desa di enam kecamatan terendam banjir. Peristiwa ini terjadi sejak Kamis (17/10).

 

Kecamatan terdampak banjir antara laian Kecamatan Laung Tuhup, Seribu Riam, Permata Intan, Sumber Barito, Murung, dan Kecamatan Barito Tuhup Raya.

 

Hingga Minggu (20/10), ketinggian muka air yang merendam rumah warga masih mencapai lebih dua meter. Sebanyak 2.192 unit rumah, sembilan unit fasilitas umum, dan sembilan unit fasilitas ibadah terdampak kejadian ini.

 

Akibat banjir ini, 4.875 jiwa terdampak dan 83 jiwa diantaranya terpaksa mengungsi ke tempat yang lebih aman. Adapun warga yang mengungsi tersebar di beberapa titik pengungsian antara lain Aula Dinas PUPR Kabupaten Murung raya, Aula Gedung Setda Murung Raya, Aula Masjis Al Istiqlal, Masjid al Jihad, dan Masjid Al Manar.