Tim hukum NKRI juga mengapreasi langkah Bawaslu, karena berdasarkan informasi yang diterima, hal ini akhirnya menjadi temuan Bawaslu.
“Kita memberi dukungan penuh kepada Bawaslu untuk mengungkapkan peristiwa ini, untuk memeriksa peristiwa ini sesuai dengan mekanisme peraturan hukum yang berlaku,” ujar dia.
Selain itu, tim hukum NKRi juga banyak menerima pengaduan dan bukti-bukti pelanggaran yang dilaporkan oleh masyarakat.
“Kami akan menganalisa bukti-bukti tersebut, dan bahkan ada yang sudah menyampaikan atau sudah ada sekelompok masyarakat yang telah melaporkan peristiwa tersebut,” jelas Sanen.
Ia mengatakan, tentunya harus diapresiasi laporan tersebut, karena menunjukan kesadaran masyarakat, bahwa Pilkada ini adalah pesta demokrasi dan pestanya rakyat.
“Menunjukan kepedulian masyarakat, kepedulian rakyat Kalbar agar proses Pilkada ini berjalan dengan jujur dan adil. Ini harus kita apresiasi,” tegas dia.
Dalam hal ini, tim hukum NKRI menghormati segala prosedur hukum yang berlaku. Untuk itulah, ia berharap agar Bawaslu transparan dalam memeriksa temuan yang dilaporkan.***