Kalbar Darurat Mafia Tambang

MTQ XXXI Nanga Tayap Ditutup, Piala Bergilir Juara Umum Diraih Kecamatan Delta Pawan

KETAPANG- Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an XXXI Tingkat Kabupaten Ketapang di Kecamatan Nanga Tayap resmi ditutup. Panitia MTQ XXXI tetapkan Kecamatan Delta Pawan sebagai juara umum, Jum’at (02/08) Malam, di halaman Sepakbola Nanga Tayap.

 

Diawal penutupan MTQ XXXI panitia menampilkan tarian Saman asal Gayo Aceh yang sudah di gaungkan sebelumnya. Penutupan ini ditandai dengan penekanan tombol sirine oleh Wakil Bupati Ketapang Farhan, Forkopimda, Ketua Umum LPTQ Provinsi Kalbar, Ketua Umum LPTQ Ketapang dan Camat Nanga Tayap diiringi pesta kembang api yang mewarnai langit di mimbar utama MTQ tersebut.

 

Pada malam spesial ini juga dihadiri Bupati Ketapang Martin Rantan yang menyerahkan bendera LPTQ simbolis kepada tuan rumah MTQ XXXII Tahun 2025 Kecamatan Sungai Laur.

 

Selain itu, Bupati dan Wakil Bupati Ketapang juga berkesempatan menyerahkan piala bergilir MTQ Tingkat Kabupaten Ketapang tahun 2024 kepada juara umum yang diraih Kecamatan Delta Pawan dengan total 102.

 

Wakil Bupati Ketapang mengatakan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tidak hanya sebuah ajang perlombaan yang menampilkan seni membaca Al-quran, tetapi juga merupakan sebuah wujud dari semangat keislaman dan menumbuhkan rasa kecintaan terhadap Al-Qur’an serta memperkuat iman dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

 

“Selama beberapa hari terakhir, kita telah menyaksikan dan menikmati berbagai penampilan dari para peserta yang menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam membaca, menghafal, dan memahami Al-Qur’an,” ujarnya.

 

Para peserta lanjutnya, adalah putra-putri terbaik dan generasi penerus yang dimiliki Kabupaten Ketapang, yang akan menjaga dan melestarikan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Al-Qur’an. Semangat dan dedikasi mereka patut diapresiasi dan jadikan teladan.

 

Ikuti berita menarik lainnya di Google News FaktaKalbar.id