KUBU RAYA- Seorang warga Desa Sungai Kakap, Sukardi (32) saat ini tengah menderita sakit lumpuh yang masih belum dapat dipastikan sebabnya. Keterbatasan biaya menjadikannya tidak dapat dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan perawatan yang dibutuhkannya.
Keluarga Sukardi telah berusaha mendatangi Dinas Kesehatan Kabupaten Kubu Raya untuk mencari bantuan, tetapi jawaban yang didapat justru mengecewakan.
Pihak Dinas Kesehatan menjelaskan bahwa terdapat dua jenis BPJS Penerima Bantuan Iuran (PBI), yakni yang ditanggung oleh Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) dan yang ditanggung oleh Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).