ASN Pemkab Sanggau Tandatangani Pakta Integritas Netralitas Pilkada 2024

Suherman meyebut apel netralitas ASN hari ini tidak sekedar dipandang sebagai kegiatan seremonial saja, melainkan untuk mengingatkan rasa keadilan juga sebagai bentuk wujud nyata komitmen dan integritas ASN dalam menegakkan asas netralitas.

 

“Selain itu melalui kesempatan ini perlu saya tegaskan kembali agar pegawai ASN tidak mudah terpengaruh ujaran kebencian, serta jangan mudah percaya dengan berita bohong atau hoax yang sering kali terjadi dan menjadi permasalahan termasuk di dalam pemilihan kepala daerah yang akan datang.” ungkapnya.

 

Didalam apel, Suherman menegaskan tentang Netralitas ASN yang berarti, setiap ASN tidak berpihak ataupun memihak kepada kepentingan siapapun.

 

“Ya, sebagaimana kita ketahui bersama, salah satu asas penyelenggaran kebijakan dan manajemen ASN adalah netralitas dan itu harus dipertahankan jangan sampai dinodai,” pungkasnya.(ariya)