RSUD SSMA Edukasi Cara Aman Atasi Obesitas

 

“Seseorang yang menderita obesitas cenderung mudah lelah, kurang percaya diri, sulit menemukan pakaian yang pas, dan berisiko terkena berbagai jenis penyakit tidak menular seperti hipertensi, diabetes melitus, penyakit jantung, stroke, osteoporosis, batu empedu, masalah pernapasan, dan kanker,” ujarnya.

 

Bagi individu yang sudah mengalami obesitas, Daryati memberikan tips untuk menurunkan berat badan secara aman, seperti mengurangi porsi makan, mengonsumsi makanan bervariasi, meningkatkan konsumsi sayur, buah, dan kacang-kacangan. Daryati juga menganjurkan untuk memasak dengan cara dikukus, direbus atau dipanggang, mengurangi penggunaan minyak dan santan, serta membatasi konsumsi makanan dan minuman manis.

 

“Hindari makanan yang tinggi garam dan bahan pengawet, serta mengurangi susu tinggi lemak dan keju. Lakukan latihan fisik minimal selama 30 menit setiap harinya juga sangat disarankan,” terangnya.

 

Obesitas bisa dicegah dengan menjalani gaya hidup sehat, seperti mengkonsumsi nutrisi yang seimbang, melakukan aktivitas fisik minimal 30 menit per hari, dan rutin menimbang berat badan. (rfk/*PKRS-humas/rsudssma).