Meskipun, kata dia, terlihatnya planet segaris itu karena memang planet-planet itu beredar mengitari matahari pada satu bidang. Ini biasa disebut sebagai bidang ekliptika.
Ekliptika adalah bidang datar yang menggambarkan lintasan planet di Tata Surya mengelilingi Matahari. Karena bergerak dalam bidang datar, secara periodik sebagian planet akan berada di sisi yang sama dengan Matahari dan terlihat seperti berbaris dari permukaan Bumi.
Untuk diketahui, fenomena enam planet berbaris sejajar akan menghiasi langit Bumi pada 3-4 Juni 2024, mendatang. Enam planet itu adalah Merkurius, Mars, Jupiter, Saturnus, Neptunus, dan Uranus.
Fenomena astronomi unik dan langka itu akan terlihat di langit menjelang matahari terbit sekitar pukul 05.00 WIB. Beberapa planet akan berapa dalam posisi berjajar atau planetary alignment.***
Ikuti berita menarik lainnya di Google News FaktaKalbar.id