SSB Kapuas Khatulistiwa Juara di Garuda Anak Nusantara

Pelatih Kepala SSB Kapuas Khatulistiwa, Roni Alfan bersama anak asuhannya, Firas dkk (foto:ist)

Pontianak- Sekolah Sepak Bola (SSB) Kapuas Khatulistiwa Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat berhasil meraih juara satu Garuda Anak Nusantara (GAN) Zona Kalbar untuk kategori U-9, Lapangan Sepak Bola Krisadana Singkawang, Minggu (18/02).

Pelatih Kepala SSB Kapuas Khatulistiwa, Roni Alfan, mengatakan sangat bersyukur atas prestasi yang berhasil diraih anak asuhnya. “Alhamdulillah anak-anak berhasil menjadi juara satu. Ini berkat latihan keras mereka, dan dukungan orang tua yang luar biasa,” kata Roni.

Sebelumnya, lanjut Roni, anak asuhnya juga berhasil menjadi juara satu untuk GAN Tingkat Nasional untuk kategori U-8 Desember 2023 lalu di Jakarta. Atas prestasi yang luar biasa itu, SSB Kapuas Khatulistiwa berhak menjadi wakil Kalbar untuk GAN tingkat nasional tahun ini di Jakarta.

Lebih lanjut, kata Roni, dirinya sangat bersyukur atas prestasi yang diraih Firas dkk. Sebab anak asuhnya bermain sangat bagus, menerapkan arahan dan petunjuk dari pelatih hingga mendapatkan hasil terbaik.

Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id

advertisements