Bukan rahasia umum bahwa miliarder Bill Gates punya pandangan optimis atas perkembangan teknologi kecerdasan buatan (AI). Namun, kini ia punya ramalan yang lebih konkrit soal masa depan manusia.Demikian dilansir faktakalbar.id dari cnbc.
Menurut Gates,smarphone (Hp) masa depan akan benar-benar mengubah nasib manusia dalam 5 tahun mendatang. Pemanfaatan AI telah memunculkan kekhawatiran atas punahnya jutaan pekerjaan di dunia dan mengakibatkan pengangguran di mana-mana.
IMF baru-baru ini melaporkan bahwa sekitar 40% pekerjaan akan terdampak oleh perkembangan AI. Gates pun tak serta-merta membantah ramalan tersebut.
Namun, berdasarkan rekam jejak selama ini, Gates percaya setiap teknologi baru akan memunculkan ketakutan dan peluang. “Seperti pada era produktivitas agrikulturan di tahun 1900. Orang-orang kala itu takut apa yang akan terjadi. Nyatanya, banyak hal baru dan pekerjaan baru yang tercipta. Saat ini, kita lebih baik menangani industri agrikultural,” ia menjelaskan..
Dalam interview, Gates meramal AI akan membuat kehidupan manusia lebih baik di masa depan. Secara spesifik, ia mengatakan pekerjaan dokter yang berhubungan dengan administrasi bisa didelegasikan ke AI. “AI bisa membantu pekerjaan-pekerjaan yang selama ini tak disukai orang-orang. Secara umum, pekerjaan akan lebih efisien,” ia menjelaskan.
Ikuti berita menarik lainnya di Google News FaktaKalbar.id