Menyediakan informasi yang dapat diakses tentang sistem dan kualitas pendidikan Australia, lembaga pendidikan dan kualifikasi yang mudah dipahami dan dapat meningkatkan pemahaman, pengakuan serta kepercayaan pada kualifikasi Australia dan dapat memajukan daya saing global.
Australia akan terus memimpin contoh-contoh terbaik secara global dalam mendukung mobilitas dua arah antara mahasiswa dan lulusannya.Penandatanganan dari Konvensi Global merupakan hasil signifikan dari Strategi Australia untuk Pendidikan Internasional 2021-2030.
Hal ini mencerminkan kepemimpinan Australia di bidang pengakuan kualifikasi regional dan global dan mengoptimalkan manfaat standar pendidikan internasional dan pendidikan Australia yang teliti.“Ratifikasi Konvensi Global oleh Australia merupakan tonggak pencapaian yang signifikan di bidang pendidikan.1,4 juta mahasiswa yang belajar di universitas kami setiap tahunnya sekarang dapat menjadi lebih percaya diri atas kualifikasi Australia yang telah diperoleh, baik telah ditempuh secara tatap muka maupun online, dan mendapatkan pengakuan di negara lain, sehingga membantu mereka untuk mengakses pendidikan tinggi di luar negeri, serta mengejar kesempatan kerja yang lebih besar.” demikian ujar Menteri Pendidikan Australia, Jason Clare.
Sedangkan Menteri Keterampilan dan Pelatihan Australia, Brendan O’Connor menerangkan kalau Australia punya sistim pendidikan dan pelatihan yang komprehensif. “Australia memiliki sistem pendidikan dan pelatihan yang komprehensif dengan jalur yang terbentuk antar sekolah, pendidikan kejuruan dan pelatihan, pendidikan tinggi dan pekerjaan.Menjadi bagian dari Konvensi Global akan meningkatkan pengakuan internasional terhadap lulusan pendidikan kejuruan dan pelatihan kelas dunia Australia yang dilengkapi dengan keterampilan yang siap untuk pekerjaan abad ke-21.” jelas Brendan O’Connor. (rfk)
Ikuti berita menarik lainnya di Google News FaktaKalbar.id